LOMBA KELUARGA SADAR HUKUM TINGKAT PROVINSI KEPULAUAN RIAU TAHUN 2019

Dompak, 17 Oktober 2019. Dalam Rangka Mewujudkan Masyarkat Kepulauan Riau yang Paham, Sadar dan Taat Hukum di wilayah Provinsi Kepulauan Riau Kantor wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Kepulauan Riau yang berkerjasama dengan Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau maka diselenggarakanlah " LOMBA KADARKUM TINGKAT PROVINSI KEPULAUAN RIAU TAHUN 2019" yang diikuti tujuh kabupaten/kota se-Provinsi kepulauan Riau dengan menggunakan sistem gugur yang terbagi dua sesi penyisihan dan final, sesi pertama diikuti oleh Kota Batam, Kab. Natuna, Kota Tanjung Pinang dan Kab. Karimun dan di sesi kedua Kab. Lingga, Kab. Anambas dan Kab. Bintan dan acara Lomba di buka oleh Plt. Gubernur Kepuluan Riau Bapak H. Isdianto, S.Sos, M.M di Aula Wan Seri Beni, kantor Gubernur, Pulau Dompak, Tanjungpinang, di Sesi Penyisihan Pertama keluarlah dua pemenang Yaitu Kab. Natuna dan Kota Tanjungpinang dengan menyingkirkan pesaingnya yaitu Kab. Karimun dan Kota Batam, dan Sesi Kedua dimenangkan oleh Kab. Lingga dan Kab. Bintan dan menyisihkan Kab. Anambas, setelah istirahat sholat dilanjutkanlah Babak Final yang diikuti oleh Kab. Natuna, Kab Lingga, kab. Bintan dan Kota tanjungpinang, dari awal babak final sudah terlihat keunggulan tim Kab. Lingga dari awal babak final hingga babak terakhir dan Lomba Kadarkum Tingkat Provinsi Kepulauan Riau Tahun 2019 dimenangkan Oleh Kab. Lingga dan pemenang satu dan dua kab. natuna dan kota Tanjungpinang dan di urutan terakhir kab. Bintan sebagai pemenang Harapan satu, sebagai pemenang Kab. Lingga Akan mewakili Provinsi Kepulauan Riau Ke tingkat Nasional yang akan diadakan pada Bulan April Tahun 2020 di Jakarta https://www.instagram.com/p/B3uBHmpFpS6/

Back